Thursday, April 20, 2017

Tentangku dan NikmatMu, Puisi Wahyu Eko Handayani

Puisi - Puisi Wahyu Eko Handayani

Tentangku, Hujan dan Kepastian itu... 






















Aku ingin bercerita Tuhan...
Hujan pagi ini...Terasa menyayat hati
Seperti kemarin belum ada kepastian diri ini..
Masih terombang ambing...
Masih mengapung raga ini...

Kulanjutkan kisahku Tuhan...
Meski tetes hujan membasahi bumi..
Ku tetap melangkah demi ibu Pertiwi..
Kutetap berjalan menyusuri kota ini..
Kutetap bertahan untuk kota ini..

Kuteruskan cerita tentang rasaku Tuhan...
Aku tetap bertahan menunggu kepastian dariMu..
Aku tetap berdiri kuat menunggu takdirMu..
Aku tetap menanti yang terbaik dariMu..
Karena ku yakin Engkau telah menyiapkan yang terbaik untukku...
Yang terhebat untukku..
Yang teristimewa untukku...
 


Tentangku dan Penantian ini...

Mentari yang bersinarpun tetap merapat ke peraduannya...
Jinggapun selalu hilang diujung senja...
Bahkan rembulan dan gemintang yang bergelayut manja pun perlahan sirna..

Biduk yg berlabuh pun tetap bersandar di tepian telaga...
Hati yang terluka pun selalu mencari bahagia...
Namun..
Mengapa mentari yang hilang ditelan senja, rembulan dan gemintang yang sirna, biduk yang bersandar di telaga, hati yg bahagia,.....
Tak jua memberi kepastian...
Tak jua memberi keputusan...
Tak jua memberi ketetapan...
...Kapan diriku kan bersandar di dermaga impian....
 




⁠⁠⁠Tentangku dan NikmatMu...

Siang ini langit kelabu...
Mentari pun tampak lesu..
Sang bayu berhembus kelu
Cuacapun tak lagi menentu..
Tuhan....
Sekalipun langit kelabu, mentari pun lesu, bayupun ikut kelu bahkan Cuacapun kian tak menentu...
Ijinkan aku tetap bersyukur padaMu..
Atas nikmatMu..
Sehatnya diriku..
#KarenasebulanakusakitTuhan#
Cinta yang Engkau berikan padaku..
Arjuna yang selalu menemaniku..
#BanyakcaraMumenghadirkancintaTuhan#

Aku ingin jujur padaMu Tuhan...
Hilangkan semua kebimbangan ku
Hapus segala perih luka hatiku
Buang semua yang tak baik untukku..
Jauhkan dari nya yang selalu menggangguku..
Lenyapkan semua yang mengusikku..

Aku masih ingin bercerita Tuhan
Ketika luka ini terbalut bahagia...
Ijinkan aku menjaga semua rasa
Ijinkan aku memupuk asa
Ijinkan aku meramu cinta...
Dan ijinkan aku untuk selalu mengingat kebesaran mu Tuhan

Ini curhatan lainnya Tuhan...
Engkau Maha Tahu apa yang ada di hatiku....
....Kuingin bahagia tanpa jeda, tanpa dia yang memberi luka, tanpa cerita yang tak berirama...
....Kuingin bahagia bersama sang Arjuna... Yang sederhana dalam cinta....

20/04/2017

*) Penyair adalah seorang PNS yang aktif menulis buku parenting dan anggota aktif Jaringan Penulis Kaltara yang tinggal di Tarakan



     Secangkir Inspirasi       



“Segala makna memang datang dari manusia, yang menatap dan mendengar, lantas memberi arti.” --Seno Gumira Ajidarma—



0 Komentar "Tentangku dan NikmatMu, Puisi Wahyu Eko Handayani"