Sunday, November 13, 2016

Lima Masakan Khas Wisata Kuliner Pontianak

Indonesia memang luas dan kaya. Saya yakin masih banyak daerah – daerah yang belum kita kunjungi, belum pernah kita cicipi menu khas setempatnya. Bahkan tak berlebihan, kalau saya katakan... sampai kita tak bisa lagi merasakan nikmatnya makan, masih ada makanan enak satu daerah di Indonesi yang belum kita rasakan. Setuju?!..  Kalimantan salah pulau terbesar di Indonesia ini boleh dibilang cukup memiliki keragaman menu makanan khas. Wisata kuliner di beberapa daerah di Kaliantan juga sudah mulai menggeliat. Satu daerah yang cukup sering kita dengar namanya, akan coba kita gali kandungan kadar kulinernya, Pontianak.  Pontianak adalah kota khatulistiwa di Indonesia dan banyak sekali tempat wisata yang bisa dikunjungi di sana, wisata kuliner Pontianak juga sangat beragam. Kota Pontianak, Ibukota Kalimantan Barat  memang kebanyakan etnis Tionghoa dan juga Melayu namun beberapa juga ada orang Dayak. Di sini kita akan membahas tentang kuliner khas Pontianak yang bisa menjadi rekomendasi tempat paling asyik untuk dikunjungi.


 1. Mie Tiau Apollo
Mie Tiau adalah salah satu makanan khas dan paling digemari oleh masyarakat etnis Tionghoa.Mie Tiau Apollo beralamat di Jl. Gajah Mada, Pontianak.Mie Tiau Apollo menjadi tempat wisata kuliner yang cukup tua berdiri sejak 1968. Mie Tiau yang disajikan dengan bumbu-bumbu yang pas. Mie Tiau goreng di warung Kwetiau Apollo memang sangat lezat dan recommended sekali.

2. Kue Bingke Al-Fajar


Salah satu makanan khas Pontianak adalah kue Bingke.Kue Bingke sendiri mempunyai rasa dan bentuk yang khas.Kue Bingke berbentuk bunga dan mempunyai banyak aneka rasa seperti coklat, kacang dan keju.Kue Bingke sendiri memang menjadi salah satu oleh-oleh khas Pontianak.Kue bingke yang sangat terkenal dan banyak digemari adalah Kue Bingke Al Fajar.Toko ini terletak di Jl. Adisucipto Depan Gang 45.Kue Bingke Al Fajar di sini diketahui mempunyai rasa yang sangat nikmat dan jika berkunjung ke Pontianak sempatkan untuk membeli oleh-oleh kue Bingke di sini.

Kuliner khas Pontianak ini sebenarnya sangat sederhana bahan pembuatannya dan dapat dengan mudah didapat di warung atau pasar. Bahan baku utamanya adalah terigu, telur, santan, gula pasir dan garam. Ada kue bingke yang dipanggang, ada pula dikukus yang dinamakan bingke berandam. Umumnya bingke dicetak bentuk daun semanggi berkelopak enam, tetapi ada juga yang berbentuk bundar. Warnanya pun beragam, mulai dari kuning, kuning kecokelatan atau hijau. Kini, variannya beragam, tidak hanya original. Ada bingke tapai, kentang, labu, pandan, nangka, kelapa muda, cokelah hingga keju. Jadi, Anda pun dapat memilih sesuai selera.
Kue bingke merupakan makanan tradisional yang terbuat dari tepung beras, telur, gula, dan santan. Sebelum disajikan, kue bingke harus dipanggang dua kali. Pertama, di atas api kompor kemudian di dalam oven untuk mematangkannya. Paling tidak butuh waktu satu jam agar kue bingke siap disantap.

Pada hari biasanya, Kue Bingke Berendam menjadi oleh-oleh khas Kota Pontianak. Namun di bulan puasa, kue ini diburu untuk menjadi menu andalan berbuka puasa. Penjual Kue Bingke mudah ditemui di pasar-pasar tradisional hingga kios-kios serta lapak-lapak pedagang dadakan yang banyak bermunculan di sejumlah kawasan di Kota Pontianak.

3. Bubur Pedas Pak Ngah
Bubur memang telah menjadi makanan khas Nusantara yang mempunyai ragam rasa. Di kota Pontianak sendiri ada bubur yang menjadi favorit bagi masyarakat maupun wisatawan yang berkunjung ke Pontianak. Bubur Pedas Pak Ngah menjadi salah satu tempat wisata kuliner terbaik untuk para penikmat bubur.Tempat makan ini beralamat di Jl. Alianyang dan juga Jl. Sei Raya Dalam dan Jl. Komyos Sudarso. Bubur Pedas Pak Ngah adalah salah satu makanan khas Kabupaten Sambas.

4. Warung Kopi Suka Hati
Beberapa tempat di Nusantara memang memiliki tradisi minum kopi yang khas.Di Pontianak sendiri ada beberapa warung kopi yang sangat ramai dikunjungi contohnya adalah Warung Kopi Suka Hati. Di kota Pontianak sendiri memang masyarakatnya mempunyai tradisi minum kopi dan di warung kopi Suka Hati juga menyediakan pisang goreng yang yang dilapisi selai srikaya yang akan menambah kenikmatan. Warung Kopi Suka Hati beralamat di Jl. Tanjungpura Seberang Kantor BII Pontianak dan berkunjung di kota kathulistiwa ini mematok harga kopinya dengan cukup murah.

5. Sotong Pangkong Pontianak
Sotong Pangkong Pontianak menjadi salah satu menu kuliner andalan di Pontianak. Di sini sotong-sotong dipukul dan dan menjadi gepeng serta diberi bumbu asam, manis dan pedas menjadi salah satu oleh-oleh khas Pontianak juga. Sotong Pangkong yang paling terkenal terletak di Jl. Merdeka Timur.

Lima wisata kuliner diatas sudah cukup mewakili jika kita memang tak punya banyak waktu untuk mencicipi menu menu khas lainnya saat berkunjung di kota Pontianak. Tapi jika anda masih mau mengkesplore lokasi lain di Pontianak,  tentu saja kami akan mempersilakan. Dan lebih lagi jika anda bersedia mengirimkan artikelnya kepada kami untuk menambah daftar wisata kuliner Pontianak ini menjadi sedikit lebih panjang. Kami menunggu kiriman anda.... Trims. Salam kuliner bekantar...

sumber: liburandulu.com

Motivasi Kopi Pagi Bekantar:  Orang niscahya akan didengar & dihormati jika punya kepedulian terhadap sesama,karenanya bangun kepekaan akan keadaan orang lain meski hal-hal yg kecil.


0 Komentar "Lima Masakan Khas Wisata Kuliner Pontianak"